Ini bikinnya gampang banget dan enak...Yang di foto Monik yang bikin..jadi mayonesnya banyak banget.
Bahan: - Roti beli aja kalau mau cepat, roti yang biasanya buat Hot Dog .
- Daging cincang sapi atau ayam terserah aja, kira-kira 300 gram.
- Sosis digoreng.
- Jamur kancing kalengan, tanpa airnya.
- Bawang bombay cincang.
- Bawang putih 2 siung.
- Minyak untuk menumis.
- Satu bungkus bumbu spaghetti.
-Sambal botol sesukanya berapa banyak.
CARA BIKIN:
Dalam wajan taruh minyak dikit, masukkan bawang putih, kalau udah harum masukkan daging sapi, aduk aduk. Setelah berubah warna masukkan jamur kancing, bawang bombay, masukkan bumbu spaghetti aduk-aduk biarkan sebentar supaya bumbu meresap didaging . Cicipin kalau kurang asin tambahkan garam. Sambal botol boleh dicampur kalau semua doyan pedes...atau nanti aja kalau makan baru diberi sambal.
Udah jadi ..gampang kan.
Cara penyajiannya : Ambil satu roti belah tengahnya, beri sosis dan siram dengan daging pedes, beri mayones dan keju parut kalau suka,......yummy...
oya.. yang suka paprika boleh taburin irisan paprika merah..
Sumber: MONIKA TAKASHIMA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar