BAHAN:
- 1 ekor ayam kampung/negeri
- 1 tangkai sereh memarkan
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas memarkan
- 400 cc santan/air
- minyak secukupnya untuk menggoreng
BUMBU HALUS:
- 5 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbar
- 4 buah kemiri
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe
- ½ sendok makan garam
CARA MASAK:
1. Tusuk-tusuk ayam dengan garpu, lumuri ayam dengan bumbu, diamkan selama 2 jam.
2. Masukkan ayam berbumbu ke panci presto, tuang santan , tambahkan sereh, daun salam dan lengkuas.Masak selama 10 menit atau ½ jam, tergantung prestonya.
3. keluarkan ayam dari panci presto tiriskan. Goreng sampai kekuningan angkat dan dimakan bersama sambal, lalapan dan nasi panas.
( untuk 4 porsi )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar